Prototipe Smartphone Transparan pertama di dunia

Polytron : Pamer Prototipe Smartphone Transparan Pertama Dunia

Gebrakan teknologi telpon pintar kembali dilakukan oleh salah satu perusahaan elektronik dari Taiwan. Polytron memang tak setenar Samsung, Blackberry, ataupun Sony dalam dunia smartphone, akan tetapi nampaknya Polytron mulai serius dengan teknologi yang bisa dibilang baru dalam bisnis teknologi elektronik buatannya.

Baru-baru ini, Polytron memamerkan salah satu buah kreatifnya, sebuah prototipe smartphone transparan pertama di dunia diperlihatkan kepada masyarakat luas. Untuk teksturnya, prototipe ini bisa dikatakan sangat unik, hampir secara keseluruhan smartphone ini tampil dengan bentuk transparan, hanya beberapa komponen saja yang tampak seperti chip memori, board dan kamera, sisanya tampil transparan.

Sekilas jika melihat dari tampilan, prototipe smartphone dari Polytron ini nampak seperti potongan kaca yang dilapisi dengan layar touchscreen yang transparan, namun sayangnya belum ada pernyataan resmi dari Polytron, tipe apa nanti yang akan mengusung teknologi keren yang satu ini.
Namun desas desus dari berbagai kabar, Smartphone inovasi terbaru dari Polytron ini nampaknya akan bisa menyaingi Samsung Youm yang layarnya bisa dilipat, ditekuk maupun digulung.

Dari salah satu media online dikutip bahwa smartphone dari Polytron ini akan ikut berlenggak-lenggok dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2013 nanti.

0 Response to Prototipe Smartphone Transparan pertama di dunia

Post a Comment

Powered by Blogger.